Pelaksanaan Festival Tenganan Pegringsingan di hari ke 3 mendapat apresiasi positif dari wisatawan dan masyarakat yang datang langsung untuk melihat atraksi budaya berupa perang pandan atau ‘mekare-kare’ yang dimulai pukul 13.00 Wita yang diawali dengan beberapa upacara seperti ‘metabuh’serta diiringi dengan gamelan selonding sebagai pengiring upacara. Sebelumnya juga dilaksanakan pertunjukan beberapa tari bali seperti Tari Condong, Merak Angelo dan Teruna Jaya yang dilaksanakan di Wantilan Desa Tenganan Pegringsingan.